Info Promo Harga Kredit Toyota Palembang

Rute perjalanan libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) bisa mencapai ratusan kilometer. Dalam kondisi normal sudah menguras tenaga mobil, apalagi sampai macet parah. Ditambah, mobil membawa full penumpang dan barang, serta risiko kepanasan dan kehujanan yang membuat kondisi semakin berat.
Dalam kondisi macet, sistem pendingin mesin juga tidak mampu berfungsi optimal lantaran tidak ada suplai udara segar dari depan mobil yang dapat memicu overheat. Bensin juga semakin boros karena mesin lebih banyak idle, ditambah beban komponen lain yang tidak kalah berat seperti AC dan kaki-kaki mobil.
Di situasi berat ini, mobil hybrid Toyota menunjukkan keunggulannya karena tidak perlu menyalakan mesin ketika terjebak macet selama daya baterai hybrid masih memadai. Selain hemat bensin dan tanpa emisi, komponen mesin tidak perlu bekerja berat dan mengurangi risiko cepat rusak.
Tapi mobil berisiko tertimpa masalah di jalan. Seperti menabrak lubang dengan kecepatan tinggi yang sanggup merusak komponen kaki-kaki mobil. Atau masalah pada cairan mobil, seperti oli mesin dan radiator coolant berkurang akibat macet yang panjang dan melelahkan.
Karena itu setelah tiba di rumah, ada beberapa komponen mobil yang wajib diperiksa supaya terjaga kondisinya dan siap kembali bermobilitas. Berikut daftar komponen yang harus dicek dari konten Pressroom Toyota Indonesia:
Selain menopang bobot mobil yang berat di momen mudik dan balik Lebaran, ban juga bertanggungjawab urusan akselerasi dan pengereman mobil yang optimal. Ban harus dapat pula dibelokkan dengan mudah untuk membantu manuver di jalan.
Padahal, posisinya langsung berhadapan dengan aspal atau beton jalan yang membuatnya harus bekerja keras. Segera cek kondisi ban, perhatikan tanda keausan telapak ban dan segera ganti jika sudah tidak layak. Bersihkan alur ban dari kerikil dan pastikan tidak ada yang sobek atau benjol.
Perhatikan pula kondisi dinding ban dari risiko kerusakan seperti benjol atau sobek. Ban mobil yang rusak akan memicu masalah besar jika diabaikan, seperti pecah ban atau terkena aquaplaning. Segera ganti ban yang bermasalah dengan memesan di bengkel resmi Toyota.
Benturan pada lubang yang kuat dapat merusak komponen kaki-kaki mobil. Shock absorber tidak boleh ada kebocoran, termasuk karet-karet penyangga yang getas dan robek. Pastikan pula kemudi tetap dapat bekerja dengan baik tanpa kendala.
Masih dari area kaki-kaki, periksa kondisi rem mobil. Waspadai kebocoran pada selang rem, periksa kondisi kampas rem yang bekerja paling berat untuk mengurangi laju mobil. Segera ganti kampas rem jika sudah sampai titik aus supaya tidak blong di jalan.
Pastikan volume cairan rem tidak berkurang, serta tidak ada perubahan warna dan endapan lumpur. Cairan rem yang kurang merupakan salah satu tanda kampas rem mulai menipis. Gunakan TMO Brake Fluid untuk menambah cairan rem yang kurang.
Dengan kondisi kerja yang berat, pastikan tidak ada masalah pada oli mesin. Cek takaran oli mesin lewat dipstick dan pastikan tidak kurang. Perhatikan apakah ada perubahan warna oli mesin, kalau sampai warnanya berubah coklat susu merupakan indikator tercampur air.
Periksa kebocoran pada selang dan rumah radiator karena ada kemungkinan terkena lontaran kerikil yang dapat membuat cairan radiator habis. Pastikan warna radiator coolant tidak berubah apalagi sampai keruh sebagai tanda masalah. Gunakan TMO Radiator Coolant untuk fungsi pendingin paling optimal.
Jangan lupakan cairan mobil penting lainnya seperti minyak kopling mobil manual, air aki, air pembersih kaca, oli transmisi, serta cairan power steering hidrolis untuk mobil non EPS. Pastikan volumenya tidak berkurang dan tidak ada perubahan warna karena berarti ada masalah.
Kabin mobil pasti kotor saat perjalanan libur Nataru. Gunakan vacuum cleaner untuk mengangkat kotoran, keluarkan karpet, dan bersihkan seluruh area kabin, termasuk rongga dan celah hingga kolong kabin. Bersihkan pula bagasi dari potensi kotor.
Saat di jalan, AC bekerja keras mendinginkan kabin mobil di tengah kemacetan dan cuaca panas sehingga ada risiko kemampuannya menurun. Selain itu, filter kabin juga bekerja keras memastikan udara di kabin tetap bersih padahal ada kemungkinan kotoran ikut bersirkulasi.
Baterai hybrid seperti pada All New Kijang Innova Zenix HEV, memiliki filter untuk menyaring udara pendinginnya. Cek filter udara tersebut dari kotoran, termasuk pada kisi udara yang mengarah ke kabin dan tidak sengaja tertutup karena pelanggan tidak tahu fungsinya.
Sistem kelistrikan menjadi salah satu bagian krusial dalam kendaraan. Pastikan seluruh lampu, klakson, sistem audio, dan panel instrumen berfungsi dengan baik. Gangguan pada sistem kelistrikan bisa menyebabkan kendala serius di perjalanan, terutama saat berkendara di malam hari atau kondisi hujan.
Servis Berkala Solusinya
Langkah pemeriksaan dan perbaikan di atas belum tentu dapat dilakukan oleh pemilik kendaraan, bahkan ada yang sangat teknis seperti motor listrik dan baterai hybrid. Daripada salah, solusinya adalah servis berkala di bengkel resmi Toyota.
Servis berkala sanggup menjaga performa mobil, serta menjaga tenaga mesin dan selalu hemat bensin. Aktivitas ini dapat segera mendeteksi potensi masalah agar dapat diambil langkah perbaikan. Dengan begitu, biaya lebih besar karena kerusakan semakin berat atau mobil mogok dapat dihindari.
Servis berkala memastikan klaim garansi tidak gugur jika terjadi kerusakan karena rekaman perawatan dan perbaikan mobil tercatat dengan baik. Servis berkala ikut membuat harga jual kembali mobil tetap terjaga karena track record-nya dapat dicek oleh calon pembeli sebagai bukti Anda serius merawat mobil.
Berdasarkan data Korlantas Polri, terjadi sebanyak 148.498 kecelakaan sepanjang tahun 2023. Dikutip dari Kompas.com, ada beberapa faktor yang turut menyumbang tingginya angka kecelakaan tersebut. Salah satunya adalah kondisi jalan di area tempat kejadian perkara (TKP). Mengutip dari data IRSMS Korlantas... selengkapnya
Hai AutoFamily! Serunya perjalanan mudik bersama Toyota Agya dan Calya kini bisa dimulai dengan berbagai pilihan program dari Auto2000. Dapatkan pilihan program seperti DP Ringan mulai 10%, Cicilan Ringan mulai Rp 3 Jutaan/Bulan, Tenor Panjang 8 Tahun atau Free Insurance hingga 1 tahun.* AutoFamily bisa mendapatkan kesempatan untuk... selengkapnya
Toyota Hilux Rangga siap memainkan peran penting dalam mendukung perkembangan bisnis pelanggan. Mobil niaga ini hadir sebagai Reliable Business Partner yang tangguh, lincah, dan produktif. Tapi sebelumnya, Anda juga wajib merawat komponen mesin mobil niaga ini. Salah satu yang wajib... selengkapnya
Belum ada komentar